Tugu Kerukunan, Bukit Kasih Minahasa


Bukit Kanonang terletak di Desa Kanonang Empat, Kecamatan Kawangkoan Barat, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara. Bukit Kasih ini terletak di pedesaan dengan pohon-pohon yang menghiasi pebukitan kanonang yang dapat menambah keindahan pemandangan yang sangat luar biasa di bukit kanonang ini. bukit ini juga termasuk wisata religi karna terdapat tugu kerukunan umat beragama. Bukit Kasih adalah bukit belerang yang masih aktif dan memiliki atmosfir yang dingin. Bukit Kasih terkenal dengan simbol perdamaian dan kerukunan bagi umat beragama. disini terdapat lima tempat ibadah agama yaitu geraja katolik, gereja kristen, Sebuah Vihara, Masjid dan Kuil Hindu. wisata bukit Kasih memiliki berbagai panorama yang menarik. puncak pertama terdapat salip putih dengan ketinggian sekitar 53 meter yang bisa di lihat dari pantai Boulevard di Kota Manado. untuk mencapai puncak bukit kasih anda harus menaiki 2.345 anak tangga yang cukup panjang yang dapat mengakibatkan kelelahan pada kaki anda. disini juga terdapat objek wisata tugu kerukunan yang memiliki ketinggian sekitar 22 meter yang menyimbolkan perdamain dan toleransi antara 5 agama yang berbeda di indonesia. 



Tugu Kerukunan 5 Agama

sepanjang anda menaiki anak tangga untuk mencapai bukit kasih, anda akan mencium aroma belerang dari arena kolam air panas panas. di kolam air panas tersebut banyak pedagang yang merebus jagung dalam karung dan dimasukkan ke dalam kolam air panas selama 10 hingga 15 menit. jagung yang di rebus para pedagang di dalam kolam air panas tersebut di jual dengan harga 5 ribu rupiah perbuahnya. di tempat ini banyak para pengunjung yang berkunjung untuk liburan mereka dan ada juga yang berdoa di tempat ini dengan berbagai macam agama. Bukit kasih di kenal dengan objek wisata relegius. terdapat juga sebuah tugu kasih yang memiliki tinggi sekitar 20 meter. di atas tugu ditaruh patung berbentuk bumi yang dilingkari seekor merpati putih sebagai lambang kasih. pada tugu toleransi terdapat gambar dan kutipan ayat dari 5 agama. di sepanjang objek wisata anda akan melihat sebuah kawah yang akan lintasi. saat anda menaiki anak tangga untuk menuju bukit kasih anda akan melihat sebuah pahatan wajah yang besar pada dinding tebing yang dapat anda lihat dari kejauhan. wajah pahatan itu melambangkan wajah nenek moyang masyarakat minahasa yaitu Toar dan Lumimuut. jalur menuju bukit kasih terlihat seperti tembok cina kecil bila melihat dari atas bukit. jika anda telah sampai di puncak bukit kasih anda akan di perlihatkan pemandangan wisata Danau Tondano.

Anak Tangga Bukit Kasih

Harga Tiket Masuk Bukit Kasih 

untuk memasuki objek wisata yang satu ini anda hanya membayar tiket masuk seharga 5 ribu rupiah perorangnya. jika adan menggunakan kendaraan pribadi anda akan di kenai juga biaya parkir kendaraan anda seharga 5 ribu rupiah hingga 10 ribu rupiah. selain jagung, pedagang juga merebus ubi dan pisang juga. harga tiket yang murah ini tidak akan merobek dompet anda.
Patung Toar dan Lumimuut



Fasilitas dan Akomodasi Bukit Kasih

wisata ini menyediakan fasilitas seperti warung makanan dan minuman, penjual Merchandise, kolam air panas yang alami, jasa foto dan toilet. jika anda ingin menginap anda bisa menginap di dekat daerah wisata yaitu kota manado. wisata ini memiliki luas sekitar 21 hektar. rekomendasi hotel yang terdekat untuk menginap di bukit kasih adalah Novotel Manado Golf Resort & Convention Center dan Sutanraja Hotel Convention & Recreation.

Pahatan Gambar Wajah Bukit Kasih

Akses Lokasi Bukit Kasih 

jika anda dari luar kota anda dapat menggunakan pesawat dan kendaraan pribadi menuju kota manado. dari kota manado wisata yang satu ini tidak jauh dari kota tersebut. anda tinggal menggunakan kendaraan pribadi atau kendaraan umum menuju kota tomohon selama 1 jam perjalanan. dari kota tomohon anda melanjutkan perjalanan ke desa kanonang kabupaten minahasa dengan waktu tempuh sekitar 30 menit perjalanan untuk sampai ke bukit kasih. 



Demikianlah informasi tentang objek wisata Bukit Kasih yang berada di Kabupaten Minahasa. wisata ini adalah termasuk wisata religi di indonesia. terdapat simbol perdamaian 5 agama yang berbeda dan pantas untuk anda kunjungi agar saling menghormati perbedaan dan toleransi beragama. Tunggu apalagi, buruan ketempat wisata yang satu ini tidak akan nyesal.

0 Response to "Tugu Kerukunan, Bukit Kasih Minahasa"

Posting Komentar