Pulau Ketawai terletak di Desa Kurau, Kecamatan Koba, Kabupaten Bangka tengah, Privinsi Bangkan Belitung. provinsi bangka belitung memiliki banyak pulau menarik yang harus di kunjungi untuk liburan anda. Pulau Ketawai memiliki luas sekitar 30 hektar. wisata pulau ketawai ini menjadi salah satu objek wisata unggulan bangka belitung. sebelum sampai ke tujuan, pengunjung dan wisatawan akan merasakan angin yang sejuk dan lautan biru yang membentang luas saat perjanalan menuju pulau ketawai. di perjalanan pengunjung juga dapat melihat hutan bakau, perahu nelayan dan bangunan-bangunan yang terbuat dari bambu. bangunan ini berfungsi sebagai tempat menjemur ikan. wisata ini masih asri dengan pemandangan yang begitu eksotis dan indah di pandang mata. kegiatan yang dapat pengunjung lakukan disini adalah berfoto ria, melepas penyu, bermain bola serta menikmati kelapa muda yang diambil langsung dari pohonnya. disini juga terdapat pantai dengan pasir yang putih yang dapat digunakan untuk bermain pasir serta berenang sepuasnya dengan arus laut yang cukup tenang. bagi pengunjung yang hobi snorkelling, pengunjung dapat membawa alat snoorkeling untuk melihat keindahan bawah laut yang begitu jernih dengan terumbu karang yang indah.
pengunjung dan para wisatawan juga dapat mengelilingi pulau dengan menggunakan jet sky dan pada pasir pantai pengunjung juga dapat menemukan cangkang kerang, rumput laut serta burung camar. pulau ketawai memiliki hamparan daratan yang cukup luas untuk melakukan aktivitas camping disini. bagi pengunjung yang ingin camping disini tinggal membawa peralatan masak dan tenda untuk bisa menginap di pulau yang indah ini, karena untuk fasilitas hotel serta penginapan belum terdapat di wisata pulau ketawai ini. pulau ketawai juga banyak memiliki pohon-pohon rindang yang indah seperti pohon kelapa, pohon cengkeh dan pohon-pohon lainnya. terdapat juga berbagai hewan liar yang berada disini seperti monyet, biawak dan burung. selain wisata pulau ketawai, kabupaten bangka tengah juga menawarkan berbagai destinasi wisata yang dapat di kunjungi seperti air terjun sadap, pantai tanjung berikat dan tempat-tempat bersejarah lainnya. pulau ketawai sudah tiga kali diikut sertakan kedalam rangkaian acara sail indonesia. bagi yang hobi memancing juga dapat melakukan aktivitas ini.
Harga Tiket Masuk Wisata Pulau Ketawai
untuk tarif masuk wisata ini mungkin belum ada, karena untuk mencapai pulau ini pengunjung harus menyewa perahu agar sampai ke tujuan. harga sewa perahu di desa kurau tarifnya sekitar 700 hingga 800 ribu rupiah untuk pulang pergi, pengunjung juga dapat menumpang perahu nelayan warga setempat dengan ongkos biaya 100 ribu rupiah per orang untuk pulang pergi.
Fasilitas Wisata Ketawai Island
untuk fasilitas umum disini sungguh minim dan butuh pengembangan lagi oleh pihak pemerintah setempat untuk membangun berupa fasilitas yang lebih baik. disini terdapat tempat mandi, cuci dan kakus (MCK) yang dimana sumber airnya berasal dari sumur berair jernih. disini juga ada wahanna pelestarian lingkungan yang dimana pengunjung dapat melakukan aktivitas seperti menanam rumput laut, menebar rumpon ikan dan memasang rumah terumbu karang. bagi pengunjung jangan lupa membawa perbekalan sebelum sampai ke pulau ketawai seperti air minum, makan siang dan yang lainnya. karena disini tidak terdapat rumah makan atau cafe. bagi yang ingin beribadah, juga terdapat mushola di daerah pulau ketawai ini. meskipun di pulau ketawai tidak memiliki penginapan, namun di daerah kabupaten kangka tengah masih memiliki penginapan yang di tawarkan seperti Menumbing Heritage Hotel, Grand Mutiara Hotel, Tanjung Berikat Resort dan Novotel Bangka yang dapat menemani liburan anda dengan keluarga.
Akses Lokasi Pulau Ketawai
untuk menempuh island ketawai ini, pengunjung hanya memerlukan waktu dua jam dari desa kurau dengan perjalanan laut. Dari bandara Depati Amir, pengunjung dapat menggunakan transportasi darat berupa taxi dari bandara atau menggunakan transportasi umum untuk sampai di desa Kurau. Adapun lama perjalanan sekitar 30 menit dengan jarak tempuh sekitar 35 KM, dengan biaya menggunakan transportasi umum sekitar 20 ribu rupiah. Dari Desa Kurau, pengunjung dapat menyewa perahu milik nelayan setempat untuk diantarkan ke Pulau Ketawai dengan biaya yang bervariasi, tergantung negosiasi dengan pemilik perahu. Adapun lama perjalanan dari Desa Kurau ke Pulau Ketawai adalah sekitar 1 Jam. Disarankan agar menyewa perahu milik nelayan secara rombongan, agar dapat menekan biaya sewa seminimal mungkin.
Demikianlah informasi tentang Objek Wisata Pulau Ketawai Bangka Belitung. pulau yang tidak berpenghuni ini dapat menjadi wisata liburan anda bersama keluarga, pacar, teman dan sahabat. tempat ini adalah pulau kecil yang memiliki pemandangan yang asri dan cocok untuk menghabiskan waktu serta menenangkan fikiran yang lagi ribet dalam pekerjaan atau hal lain.
0 Response to "Pulau Ketawai Bangka Menyimpan Keindahan Yang Eksotis"
Posting Komentar