Pusat Laut Donggala Yang Masih Indah Pasca Gempa


Wisata Pusat Laut Donggala terletak di desa Towale, Kecamatan Banawa tengah, Kabupaten Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah. wisata pusentasi pusat laut berbeda dari wisata pada umum nya, karena wisata ini berbentuk seperti sumur raksasa yang berdiameter 10 meter dengan kedalaman 7 meter. masyarakat setempat menyebut wisata ini dengan kata lokal Pusentase yang artinya Pusat Laut. wisata Pusenstasi pusat laut ini terletak tidak juah dari Pantai Bonebula dan pantai tanjung karang. sumur raksasa ini memiliki air berwarna biru yang sangat jernih dan cocok buntuk bermain air ataupun berenang. sumur raksasa ini terbentuk secara alami dan mempunyai ukiran berbatuan. air didalam Pusat Laut ini akan pasang jika air sekitar laut lagi surut dan akan surut ketika air laut sedang pasang. 


wisata Pusat Lut Donggala

banyak yang menyebutkan wisata ini Sink Hole atau sebuah tanah ambles yang menjadi daya tarik utama Pusentasi atau pusat laut ini. konon katanya disini terdapat terowongan yang menghubungkan lubang ini ke laut. Banyak juga yang menyebut sink hole ini sebagai sumur laut. didalam sumur raksasa ini terdapat juga sebuah tangga yang bisa di gunakan untuk kembali keatas sumur. keunikan dari wisata pantai pusat laut donggala ini adalah air nya yang mampu menyembuhkan penyakit kulit. banyak para wisatawan dan pengunjung lokasi wisata ini membawa air pusentase sebagai obat. beberapa dari pengunjung wisata hanya datang kesini untuk mengambil air dari pusat laut donggala. tempat wisata eksotis ini juga dikelilingi tembok-tembok tinggi sebagai pagarnya yang menambah keindahan dari atas kolam. semenjak gempa dan tsunami yang terjadi di Donggala, wisata ini sedikit mengalami kerusakan. 

wisata Shink Hole Donggala

Fasilitas dan Akomodasi Wisata Pusentasi

wisata yang memiliki nuansa alami ini memiliki berbagai fasilitas umum seperti area parkir, toilet dan warung makan. di daerah ini juga terdapat penginapan jika anda ingin berlama-lama liburan di daerah ini. wisata yang satu ini hanya berjatak sekitar 50 Km dari kota palu.

Keindahan Biru Laut yang sangat jernih Donggala

Harga Tiket Masuk wisata Pusat Laut Donggala

untuk sampai ke objek wisata yang indah ini anda tidak perlu membayar mahal untuk dapat masuk ke wisata yang satu ini. dengan harga tiket masuk untuk wisatawan asing seharga 15.000 ribu rupiah per orangnya. untuk orang dewasa harus membayar tiket sebesar 10.000 ribu rupiah dan untuk anak-anak cukup membayar 5.000 rupiah per orangnya. dengan harga segitu anda telah dapat berenang, menyelam di air yang jernih dan dingin ini. 


Wisata Pusentase Donggala

Akses Lokasi Wisata Pusentase 

jika anda wisatawan yang berada di luar kota maupun di luar provinsi riau anda tinggal naik pesawat menuju kota palu. jika anda berangkat menggunakan kendaraan pribadi seperti sepeda motor dan mobil dari banawa hanya berjarak 12 Km untuk sampai keloasi.namun, jika anda dari kota palu anda akan menempuh jarak sekitar 46 Km dengan waktu tempuh kira-kira 45 menit. Perjalanan untuk menuju ke wisata Pusentasi sendiri tidak lah mudah dan mulus karna naik turun bukit dengan kondisi jalan yang kadang mulus kadang terjal. kira-kira susunan perjalanannya untuk sampai ke objek wisata pusat laut donggala seperti ini Dari Kota Palu - Jl. G. Watukanjai - Jl. Mesjid Raya - Jl. Sultan Hasanuddin - Jl. Cut Nyak Dien - Jl. Kimaja menuju Jl. Diponegoro - Jl. Malonda - Jl. Trans Palu - Jl. Banawa hingga sampai ke tujuan. 



Demikianlah informasi tentang Objek Wisata Pusat Laut Donggala provinsi sulawesi tengah. meskipun pasca gempa dan tsunami yang terjadi di kabupaten donggala, namun wisata yang satu ini masih indah dan berhak untuk di kunjungi para wisatawan lokal dan mancanegara.  

1 Response to "Pusat Laut Donggala Yang Masih Indah Pasca Gempa "