Berbicara tentang Jembatan Cinta. Di ibukota Jakarta kita mengenal dengan nama Dermaga Cinta (ancol), dan tidak hanya di Jakarta saja yang mempunyai tentang cinta-cinta yang terukir di jembatan atau di dermaga, di Kepulauan Tidung juga ada loh... yang dikenal dengan nama Jembatan Cinta, penasaran kan bagai mana ini bisa dinamakan dengan nama Jembatan Cinta. ??
Sebelum kita membahas jauh tentang Kepulauan Tidung Jembatan Cinta nya,sedikit kita ulas dari nama Jembatan Cinta nya.
Jembatan cinta adalah sebuah jembatan yang menghubungkan antara Pulau Tidung Besar dan Pulau Tidung Keicil di Kepulauan Seribu. Jembatan yang dikenal dengan nama sebutan Jembatan Cinta ini menjadi salah satu tempat yang bisa dikunjungi bagi para Wisatawan. Panjang Jembatan ini kira-kira 800 meter. Dijembatan yang terbuat dari katu ini, wisatawan dapat melihat pemandangan di dalam air laut seperti terumbu karang dan ikan-ikan yang lincah berenang bermain pada sisi-sisi jembatan. Pada saat pagi dan sore hari, jembatan ini menjadi tempat yang romantis untuk melihat matahari terbiat atau terbenam.
Pada saat menelusuri Jembatan Cinta ini, kita akan menjumpai bagian jembatan yang cukup tinggi, kurang lebih delapan meter dari permukaan laut dengan dasar laut sekitar empat sampai lima meter dengan kondisi air yang jernih serta arus laut yang relatif tenang. Berbicara soal Mitos, konon bagi setiap Wisatawan yang loncat dari Jembatan Cinta ini dipercaya akan menemukan jodoh atau cinta sejatinya dengan cepat. Hemmmm penasarn kan apakan ini mitos benar, kenapa tidak kita buktikan secara langsung dengan berkunjung langsung ke Pulau ini dan merasakan betapa serunya berada di pulau ini.
Kelebihan dan Keistimewaan dari Pulau Tidung ini.
Jembatan Cinta.
Pulau tidung ini mempunyai ikon wisata Jembatan Cintanya yang tidak ada dimiliki di pulau-pulau lainya. Jembatan inilah yang mempunyai daya pikat wisatawan untuk berkunjung langsung kepulau ini. Sebab di Jembatan Cinta ini para pengunjung dapat melakukan ritual lomat kelaut bersama kekasih ataupun bersama teman-temanya.
Mempunyai Pantai Yang Landai.
Pulau tidung adalah pulang dengan wujud panjang, pulau ini dengan sendirinya mempunyai hamparan pantan yang membentang mengelilingi pulau yang tidak bisa ditemukan pada beberapa pulau lainya. Dan mempunyai pasir yang berseih putih berkilauan jika terkena sinar matahari.
Wahana Water Sport Terlengkap.
Hanya dipulau tidung ini lah para wisatawan dapat menikmati semua jenis permainan olahraga air, dari mulai Banana Boat, Dinat boat, Sifa boat, Jet sky dan masih banyak lagi yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu.
Air Laut Yang Jernih.
Hemmmmm..... serasa hidup di hamparan dataran kedalaman air laut bila kita merasakan dan menyaksikan langsung keindahan dari jernihnya air laut dipulau ini. Sebab letaknya pulau ini berada paling ujung barat Pulau Seribu dan jaraknya cukup jauh dari daratan Jakarta.
Bikin kita semakin penasaran dengan kekayaan yang dimiliki di pulau ini, karan untuk wahana water sportnya yang terlengkap, dan apalagi dengan yang satu ini, Jembatan Cintanya yang membuat kita semakin penasaran bagaimana indahnya berada dipulau ini.
Lokasi Pulau Tidung dan Aksesnya.
Pulau Tidung terletak berdekatan dengan Ibukota Jakarta, dan merupakan salah satu Pulau Wisata yang terletak di Kabupaten Kepulauan Seribu jakarta. Jarak tempuh yang dibutuhkan untuk mencapat ke Pulau Tidung ini adalah sekitar 2 sampai 3 jam. Jika kita berangkat dari pelabuhan Muara Angker Jakarta, dengan menggunakan kapal penumpang. Akan lebih dekat lagi yaitu sekitar 1 jam setengah jika kita berangkat dari Pelabuhan Rawasaban Tangkerang.
Baca Juga : Air Terjun Alahan Yang Indah Dan Mempesona.
Hemmmm... semakin penasaran bukan untuk berkunjung kepulau ini, apalagi dengan jaraknya tidak jauh dari Ibukota kiata yaitu Ibukota Jakarta, serta akses menuju kesana pun tidak sulit. tunggu apa lagi,, mending kita menyaksikan dan menilah langsung keseruan dan kekayaan yang ada dipulau ini.
iya keren tu, kunjungi lah wisata nya, pasti tidak akan bosan.
BalasHapusJembatan Cinta Pulau Tidung sudah di perbaiki. Terdapat kaca transparan di tengah jembatan cinta.
BalasHapusalam