Mon Ceunong Surga yang tersembunyi di aceh


Air terjun Mon Ceunong terletak di Desa Aneuk Glee, Kecamatan Indrapuri, Kabupaten Aceh besar, Provinsi Aceh. kabupaten aceh besar adalah salah satu yang memiliki banyak objek wisata menarik untuk di kunjungi. karena masih banyak memiliki wisata yang masih asri dan bisa dijadikan tempat pertualang. mon ceunong dikunjungi oleh anak-anak muda yang penasaran setelah melihat foto wisata ini di sosial media seperti instagram, facebook dan media sosial lainnya. tidak jauh dari wisata air terjun mon ceunong terdapat juga air terjun lain yaitu air terjun kuta malaka. mon ceunong memiliki warna air yaitu warna hijau tosca dan air terjun disini sangat dalam. bagian atas sungi ada bebatuan mirip kanopi yang mengalirkan air jatuh  ke sungai. pengunjung dapat melakukan aktivitas berenang, mandi dan berendam disini. Objek wisata sungai yang masih alami ini, juga dijadikan sumber air bersih warga setempat. konon katanya disini dulu memiliki sebuah sumur yang sudah ditimbun dan bebagai macam mitos. jalur menuju air terjun mon ceunong ini sangat diminati oleh para pecinta adventure. wisata mon ceunong ini adalah salah satu wisata tersembunyi di daerah kecamatan indrapuri yang memiliki keindahan alam yang alami dan memiliki air yang sangat jernih. air disini berasal dari pegunungan dan di daerah aceh besar juga mempunyai wisata lain yaitu Benteng Inong Balee Aceh Besar, Le Su’um Aceh Besar, Lhok Seudu, Bukit Gundul Semeuregui, Kolam mata ie dan teluk jantang. wisata ini masih banyak yang tidak tau, karena untuk mencapai lokasi nya membutuhkan stamina yang bagus untuk menerjang medan perjalanan untuk sampai ke lokasi. 


Air terjun Mon Ceunong

Harga Tiket Masuk Air Terjun Mon Ceunong 

karena tempat wisata ini cukup jauh dan memiliki jalan yang ekstrim, maka harga tiket nya sekitar 5.000 ribu rupiah per orangnya. harga ini bisa saja berubah tergantung perkembangan.

wisata mon ceunong provinsi aceh

Fasilitas Wisata Mon Ceunong 

buat para pembaca sempaker, karena disini masih tergolong asri dan perjalanan kesinipun sangat melelahkan serta melalui berbagai macam sungai maupun bebatuan yang licin. jadi wisata mon ceunong belum memiliki fasilitas apapun dan warga setempat tidak mau mengembangkan karena sering di jumpai laki-laki serta perempuan berduaan disini yang dijadikan tempat pacaran. bagi pengunjung yang ingin berkunjung kesini diharapkan membawa bekal makanan dan minuman sendiri, karena disini tidak menyediakan warung makanan. 


akses menuju wisata Mon Ceunong

Akses Lokasi Mon Ceunong 

untuk akses lokasi wisata mon ceunong sedikit susah, karena  Jarak dari Banda Aceh ke Simpang Bording School Omar Dian sekitar 40 menit dengan menggunakan kendaraan bermotor. jika pengunjung berada di luar pulau sumatera, pengunjung dan wisatawan disarankan menggunakan pesawat menuju banda aceh, agar lebih cepat sampai ke tujuan pengunjung. kawasan ini memiliki jalan tidak mulus dan sepi. setelah pengunjung berjalan 2 kilometer dari Simpang Oemar Dian maka akan terlihat pertenakan sapi. dari sinilah akan terasa perjuangan melewati jalan berbatu dan berdebu. pengunjung akan berjalan dalam perkebunan jagung dimana jalannya sedikit mulus dengan persediaan pemandangan hijau berupa bibit jagung di beberapa lahan. jalan untuk sampai ke Mon Ceunong harus melewati tiga anak sungai dangkal yang batunya sangat licin, hingga harus ekstra hati-hati, kalau tidak akan terpeleset dan siap-siap bermandi lumpur. Setelah melewati beberapa anak sungai, nanti akan ada dua tanjakan yang sangat curam dan batu besar gunung menghalang perjalanan. dari banda aceh waktu tempuh perjalanan sekitar 1 jam perjalanan. jadi tempat ini tidak jauh dari banda aceh. 



Demikianlah informasi tentang Objek Wisata Air Terjun Mon Ceunong Kecamatan Indrapuri aceh. bagi traveller yang menyukai perjalanan ekstrim, tempat ini salah satu tempat yang harus di kunjungi jika berada di kota banda aceh. jadi tunggu apalagi segeralah berlibur kesini. 

0 Response to "Mon Ceunong Surga yang tersembunyi di aceh "

Posting Komentar